Bahasa Alay Generasi Tahun 60an
(ilust oturn.com)
Di masa tahun 60an itu, ada istilah ‘indehoy’,
yaitu berpacaran di tempat-tempat yang sepi dari perhatian orang,
misalnya di taman yang rimbun, di gedung bioskop yang gelap. Entah dari
mana istilah ini tercipta, namun mungkin juga sebagai bentuk pelesetan
dari kata indekos, di mana memang anak-anak kos memang terkenal pandai
bergerilya di dalam berpacaran. Di masa itu juga ada istilah gaul ‘cipok’ untuk menggantikan kata ‘cium’.
Istilah berpacaran (bahasa Inggris ‘going steady’ yang nampaknya juga sudah mulai menjadi kata usang) mempunyai istilah gaul yang unik yaitu ‘wakuncar’
yaitu singkatan dari ‘wajib kunjung pacar’. Mungkin istilah ‘wakuncar’
diciptakan oleh para taruna remaja akademi militer yang setiap hari
Sabtu dan Minggu mendapat liburan keluar dari asrama untuk menemui gadis
idaman mereka. Dalam urusan cinta, di zaman itu, ada istilah ‘mabuk cinta’ dan ‘rayuan gombal’. Mengapa ada kata ‘gombal’ di sini, nampaknya ini merupakan pelesetan dari kata ‘love’, yang kemudian dijadikan ‘lap’ dan akhirnya menjadi ‘gombal’ (arti gombal adalah lap yang kotor).
Juga ada istilah ‘ge-er’ yang merupakan singkatan dari ‘gede rumangsa’, ada istilah ‘perek’ yang merupakan singkatan dari ‘perempuan eksperimen’ alias perempuan nakal, ada istilah ‘persekot’ yang mengonotasikan ‘hubungan seks pra nikah’. Kata kondom pun punya istilah unik yaitu ‘kapotjes’. Duit di masa itu sering diucapkan dengan istilah ‘fulus’ (dalam bahasa Arab memang bermakna ‘uang’). Wanita tuna susila yang sering beroperasi di jalanan dinamai dengan ‘grenpang’. Kata ini, seingat saya, mengambil dari nama grup penyanyi Grand Funk yang tersohor pada masa itu.
Bahasa
alay memang selalu terlahir dari para generasi muda tanpa bisa
dihalangi. Sebagian kata-kata ini menyurut seiring dengan bertambah tua
generasi itu, namun sebagian lagi akan dikukuhkan masuk menjadi kosakata
bahasa Indonesia yang baku. Bahasa memang sesuatu yang dinamis dan
setiap generasi mempunyai andil memperkaya khazanahnya. Pada generasi
tahun 60an, saya mengharapkan ‘masukan’ tambahan istilah-istilah alay
yang masih terlewatkan dalam tulisan ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
jgn lupa coment ya guys